BLANTERVIO103

Ini 5 Buku Yang Wajib Ada Di Rumah

Ini 5 Buku Yang Wajib Ada Di Rumah
29 November 2018


Tantangan Day ke 10 kali ini saya sedikit bingung untuk menulisnya. Pasalnya, sejak memiliki anak, saya belum sempat lagi ke bioskop untuk menonton film kesukaan. Terakhir menonton adalah ketika Nurul masih dalam kandungan trimester awal. Yaitu nonton film karya Helvy Tiana Rosa, Ketika Mas Gagah Pergi Dan Kembali. Diangkat dari novel beliau berjudul sama, Ketika Mas Gagah Pergi. Sementara untuk musik, saya lebih suka musik-musik lawas. Jadi jarang mengikuti perkembangan musik terbaru.



Jadi kali ini soal buku saja. Sekali dua masih sering baca buku, entah itu buku hadiah, atau beli pas kebetulan bisa keluar jalan-jalan.

Inilah lima buku yang rekomended untuk dibaca

1. Closing Setiap Hari Dari Instagram - Karya Cicah Masy'adah. Buku ini verupa panduan untuk reseller online bagaimana jualan di instagram dan bisa closing (menjual produk dagangan kita) setiap hari.

Bagi pemula juga, buku ini disertai langkah-langkah awal membuat akun instagram yang marketable. Jadi, menurut saya buku ini wajib dimiliki oleh pelaku penjual online.

2. Dahsyatnya Ibadah Haji - Abdul Cholik. Buku ini memuat perjalanan penulisnya ketika melaksanakan ibadah haji ke baitullah. Dilengkapi dengan panduan persiapan keberangkatan haji. Apa saya yang harus dipersiapkan. Juga panduan berdasarkan pengaman penulis, agar ibadah bisa maksimal dan nyaman saat di mekah. Maka sewajarnyalah buku ini sebaiknya dimiliki semua ummat Islam yang memiliki keinginan untuk menjalankan ibadah haji. Sehingga syarat-syarat keberangkatan haji sudah dipelajari dan tinggal mempraktekkannya jika sudah sampai di tempat.

Semoga saya bisa segera menghajikan kedua orangtua. Atau minimal umroh, biar cepat berangkat. Kabulkanlah yaa Allah...

3. Tarbiyah Aulad Fil Islam - Abdullh Nasih Ulwan. Ini sebenarnya buku sudah saaangat lama terbitnya. Tetapi buku ini masih sangat layak untuk dibaca danbterus dipelajari, khususnya oleh orangtua yang memginginkan masa depan anak terjaga.

Buku ini merupakan panduan untuk mendidik anak secara Islam. Di awali dengan Bab Pernikahan yang ideal dan kaitannya dengan pendidikan. Terlalu panjang jika direview. Maka sangat saya sarankan orangtua memiliki dan membaca buku ini.

4. Kado Pernikahan Untuk Istriku - Faudzil Adhiim. Ini juga merupakan buku lama sih, tetapi isi-isinya membuat saya ingin terus membacanya. Buku ini dikhususnya untuk pasangan suami-istri, panduan bagaimana agar menjalani biduk rumah tangga dengan bahagia. Mendidik anak sukses dunia akhirat.

5. Bagaimana Aku Bertahan - Pipiet Senja. Buku ini merupakan catatan hati seorang penyintas Thalassemia, yang berjuang seorang diri untuk mencukupi segala kebutuhannya dengan kedua anaknya sejak mereka masih kecil-kecil.



Pipiet Senja berhasil meramu perjalanan panjangnya dalam bentuk kata yang sangat menggugah, kuat untuk dijadikan sebagai motivasi bagi pembacanya. Dari tulisan-tulisan beliau, kita yang hidupnya banyak mengeluh bisa dibikin malu semalu-malunya. Karena kita akan terhenyak, betapa penderitaan kita belumlah seberapa di banding penulis buku ini.

Itulah lima buku yang saya rekomendasikan. Semoga bermanfaat.

Share This Article :
Ida Raihan

TAMBAHKAN KOMENTAR

Click here for comments 2 comments:

  1. Ketika kuliah di Semarang, aku hobi nonton bioskop. Sejak menikah aku berhenti nonto bioskop. Nggak tahu rasanya aku nggak tertarik. Sesekali nonton film di youtube.

    Btw, bagus rekomendasi buku-bukunya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya sih Mbak saya juga sejak menikah jadi jarang banget. Waktu masih single sering nonton, itu terkadang dapet tiket dari tempat saya bekerja yang mendukung film film dakwah.

      Delete
1897012769711992300